infobanjarmasin.com
50 Orang Warga Kelurahan Pemurus Dalam Dapat Bantuan Program Biaya Hidup dari Rumah Yatim

infobanjarmasin.com, BANJARMASIN – Kelurahan Pemurus Dalam Banjarmasin Selatan, bersama rumah yatim dan tokopedia memberikan bantuan hidup bagi warga tak mampu, di kawasan setempat, Kamis (16/3/3) pagi.
Lurah Pemurus Dalam, Shelleya meapresiasi kegiatan tersebut.
“Alhamdulillah Kelurahan kami dibantu. Ada sebanyak 50 orang warga yang masuk data dalam P3KE kemiskinan ektrim dan mendapatkan bantuan,” ujarnya.
Adapun kali ini, bantuan yang diberikan yakni adalah uang biaya hidup Rp 100 ribu.
Bantuan itu adalah program bantuan biaya hidup yang dikoordinir oleh rumah yatim, yang mengandeng dunia e-commerce Tokopedia.
Sebanyak 50 orang warga terpilih sesuai dengan data di Kelurahan Pemurus Dalam mendapatkan bantuan itu.
Lurah pun berharap, agar kegiatan seperti ini tak hanya sampai sini. Namun akan terus berkelanjutan.
“Kita mewakili warga juga mengucapkan terimakasih, semoga kegiatan ini terus berlanjut, maupun dari pihak lain yang ingin mengadakan juga,” tutupnya. (Mi)
You must be logged in to post a comment Login