infobanjarmasin.com
Anggota Polres Banjar, Atasi Kesalahpahaman Driver Ojol Dengan Customer Secara Kekeluargaan
infobanjarmasin.com, KERTAK HANYAR – Keributan yang terjadi antara driver ojol dengan customer di area rumah sakit yang terletak di jalan A. Yani km 8, Kamis (03/03/2022) pukul 16.00 WITA.
Saat dikonfirmasi, kasi Humas Polres Banjar IPTU H. Suwarji mengatakan, bahwa yang terjadi sebenarnya adalah kejadian tersebut berlatar belakang adanya pesanan saudara dari Agus Maulana melalui Aplikasi Ojek Online (Ojol).
“Ojol tersebut mengantarkan barang berupa baju dari titik pengambilan di seberang jalan Komplek Bunyamin Residence menuju jalan raya banjar indah permai 1, namun pada saat pengantaran dan tiba di lokasi, driver ojol yaitu saudara Mansyur tidak menemukan pihak penerima dan menghubungi kembali saudara Agus Maulana,” ucap Kasi Humas Polres Banjar IPTU H. Suwarji saat dikonfirmasi, Jumat (04/03/22).
Dijelaskannya, saudara Agus Maulana, di katakan bahwa titik tujuan salah, bukan di banjar indah tetapi di jalan Jafri Zam-zam II Gang ABC, setelah sampai di lokasi tersebut penerima juga tidak ditemukan.
“Sehingga saudara Mansyur meminta kepada saudara Agus Maulana untuk mengembalikan uang COD dan mengembalikan barang antaran tersebut,” katanya.
“Kemudian sekitar pukul 15.30 wita, saudara Mansyur datang ke rumah saudara Agus Maulana karena ingat nomor polisi (plat) mobil brio yang dibawanya saat mengambil pesanan, lalu melakukan pengecekan pemilik mobil tersebut melalui aplikasi bayar pajak kendaraan,” sambungnya.
Kemudian pada saat di rumah, saudara Agus Maulana, Mansyur membawa beberapa orang kawannya termasuk saudara Ikhsan Camel.
“Mereka meminta kepada saudara Agus Maulana untuk mengembalikan uang COD sebesar Rp.347.888,- dan juga mengembalikan barang milik saudara Agus Maulana namun saudara Agus Maulana tidak kunjung mengembalikan uang COD tersebut, sehingga terjadi keributan sampai saudara Agus Maulana mengeluarkan parang yang ada di rumahnya untuk mengusir saudara Mansyur dan kawan-kawan nya,” jelas Kasi Humas Polres Banjar.
Selain itu dikatakannya, karena merasa terus didesak untuk mengembalikan uang COD akhirnya saudara Agus Maulana meminta kepada saudara Mansyur untuk mengikutinya ke ATM di sebuah rumah sakit di Citraland. Namun, sampai di parkiran rumah sakit saudara Agus Maulana tidak juga mengembalikan uang COD dan akhirnya terjadi dorong mendorong dan menimbulkan keributan.
“Pada saat terjadi keributan, kebetulan ada anggota dari Polres Banjar Briptu Harno (tidak menggunakan pakaian dinas) yang sedang berada di area Rumah Sakit tersebut. Melihat kejadian itu, anggota tersebut berusaha untuk mencoba melerai dan membawa saudara Agus Maulana masuk kedalam mobil dan menuju ke Polsek Kertak Hanyar,” ujarnya.
Pelaku sudah diamankan, namun teman-teman ojol beranggapan bahwa Briptu Harno akan melarikan orang tersebut dan berusaha menghentikan mobil saudara Briptu Harno dengan menabrak bagian samping mobil yang dilakukan oleh saudara Ikhsan Camel.
“Padahal awalnya, Briptu Harno sudah memperkenalkan dirinya sebagai anggota kepolisian tetapi para driver gojek tidak percaya sehingga terjadi keributan kembali,” terangnya.
Hingga akhirnya, Briptu Harno pun berusaha untuk menenangkan para driver ojol dan kemudian meminta kepada semua pihak untuk bersama-sama menuju ke polsek kertak hanyar.
M. Rizkan, Satgas Gojek Banjarmasin juga menyampaikan, bahwa dari permasalahan ini masing-masing pihak sepakat untuk berdamai, karena inti dari permasalahan hanya salah paham.
“Sebenarnya hanya kesalahpahaman saja dari masalah itu, setelahnya kami semua dikumpulkan di polsek untuk menyelesaikan masalah tersebut. Alhamdulillah untuk permasalahan sudah terselesaikan,” pungkasnya. (Hrm/Rdr)
You must be logged in to post a comment Login