infobanjarmasin.com
Antusias Ratusan Anak Paud di Banjarmasin Datangi Perpus Palnam, Liat Penampilan Dongeng dari Iman Surahman
infobanjarmasin.com, BANJARMASIN – Ratusan anak paud hingga TK di Banjarmasin tampak antusias datang ke Perpustakaan Palnam Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalsel untuk berdongeng bersama pendongeng anak Iman Surahman, Senin (19/2).
Kabid Pelayanan, dan Pembinaan Dispersip Kalsel, Aditya Hairina mengatakan bahwa dalam kegiatan ini sedikitnya ada 13 sekolah yang mengikuti kegiatan tersebut.
“Ini targetnya untuk anak-anak sebab kalau untuk yang agak dewasa sudah agak kurang masuk. Makanya target kita anak-anak untuk menanamkan nilai moral,” katanya.
Ia menambahkan, bahwa kegiatan berdongeng ini sendiri merupakan salah satu rangkaian dari peringatan Hari Dongeng Nasional.
Selain itu, pedongeng anak, Iman Surahman berdongeng merupakan cara berkomunikasi paling mudah dengan anak-anak.
Seperti halnya cara menyampaikan makna pesan dari sebuah sejarah kepada anak, agar lebih mudah mengerti akan pesan yang hendak disampaikan.
“Karena bercerita dan berdongeng merupakan cara paling mudah dan menyenangkan,” tutup Iman. (Rfky)
You must be logged in to post a comment Login