Connect with us

infobanjarmasin.com

Dimeriahkan Empat Delegasi Negara, Festival Budaya Pasar Terapung Resmi Dibuka

Published

on

infobanjarmasin.com, BANJARMASIN –

Penampilan dari delegasi empat negara sahabat pada pembukaan Festival Budaya Pasar Terapung di Siring 0 Km Banjarmasin, menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat yang berkunjung.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Kalsel sengaja mendatangkan tamu mancanegara diantaranya Romania, Korea Selatan, Turki, dan Taiwan untuk mempromosikan potensi pariwisata dan budaya yang ada di Banua.

“Gelaran Festival Budaya Pasar Terapung tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya, Karena ada perwakilan delegasi dari empat negara sahabat. Disini kita ingin mengenalkan potensi pariwisata, budaya, dan kuliner agar bisa dikenal seluruh dunia,” kata Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel, Roy Rizali Anwar, Banjarmasin, Jumat (11/8/2023) sore.

Roy menuturkan, mendatangkan delegasi dari empat negara sahabat ini merupakan keinginan dari Gubernur Kalsel, agar Kalsel menjemput dunia.

Momen ini, lanjutnya, juga dimanfaatkan untuk mengenalkan Geopark Meratus kepada negara sahabat yang saat ini didaftarkan untuk masuk ke dalam jajaran UNESCO Global Geopark.

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply