infobanjarmasin.com
Hadiri Silaturahmi Dengan Para BPK dan PMK Swakarsa, Wakapolresta Banjarmasin : Ingatkan Keselamatan Berlalu Lintas
infobanjarmasin.com, BANJARMASIN – Wakapolresta Banjarmasin, AKBP Pipit Subiyanto, S.I.K. M.H. menghadiri silaturahmi dengan para BPK dan PMK Swakarsa yang digelar oleh Pemerintah Kota Banjarmasin.
Saat ditemui usai kegiatan, Perwira Menegah Polri itu menyampaikan apresiasi terhadap apa yang dilakukan para BPK dan PMK Swakarsa dalam aksi kemanusiaan nya.
Selain itu, kehadiran para BPK dan PMK Swakarsa di Kota Banjarmasin sangatlah berguna.
“Terlepas dari itu Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Berlalu Lintas (Kamseltibcar Lantas) tetap menjadi prioritas kami untuk terus mengingatkan soal itu, ” ucap Wakapolresta Banjarmasin yang Wakili Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol. Sabana A Martosumito, S.I.K., M.H. pada acara yang berlangsung di Balai Kota Banjarmasin, Selasa (11/01/2022).
Bahkan ujarnya dalam ini Sat Lantas Polresta Banjarmasin sebelumnya pada tahun 2021 telah memberikan edukasi kepada para BPK dan PMK Swakarsa.
“Tentunya kita berharap tindakan-tindakan pertolongan kepada masyarakat, yang bisa menjadikan keselamatan bagi semuanya,” imbuhnya Wakapolresta Banjarmasin.
Diharapkan kedepan koneksi terkait pembagian zona antar wilayah ini dapat dipatuhi dengan baik oleh semua para BPK dan PMK Swakarsa.
Untuk diketahui agenda tersebut dipimpin oleh, Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina dan dihadiri Sekretaris Daerah Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman dan Kasat Lantas Kompol Gustaf Adolf Mamuaya, S.I.K., M.H.
Kemudian juga hadir Asisten II Perekonomian dan Pembangunan, Ir Doyo Pudjadi dan Kasat Pol pp dan damkar Kota Banjarmasin, Ahmad Muzayin serta para Balakar se-Kota Banjarmasin.
You must be logged in to post a comment Login