infobanjarmasin.com
Kwartir Ranting Simpang Empat Laksanakan Perkemahan Raimuna, Ketua Inginkan Penegak Bisa Wakili Tingkat Nasional
infobanjarmasin.com, TANAH BUMBU – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Simpang Empat melaksanakan Perkemahan Raimuna Ranting, di Bumi Perkemahan (BUPER) SMK 1 Simpang Empat, Desa Sarigadung.
Diketahui rangkaian acara tersebut berlangsung selama 3 hari, yakni mulai Jumat 20 Januari – Minggu 22 Januari 2023.
Pembukaan awal kegiatan dibuka langsung oleh Camat Simpang Empat H. Yamani, S.Sos Selaku Kamabiran, serta turut dihadiri oleh Ketua Kawarran Simpang Empat, Basarnas Unit Batulicin, Damkar Simpang Empat, FPTI Tanah Bumbu, Kapolsek Simpang Empat, Danramil Simpang Empat, Kepala Puskesmas, Mabigus penegak se kecamatan Simpang Empat, dan seluruh tamu undangan lainnya.
Kegiatan ini diikuti sebanyak 111 orang peserta yang terdiri dari Pramuka Penegak pangkalan SMKN 1 Simpang Empat, SMKS Kodeco Simpang Empat, SMAN 1 Simpang Empat, SMAN 2 Simpang Empat, SMKS Bangun Benua Simpang Empat, SMKN 1 Telagasari Kotabaru dan MAN Tanah Bumbu Pagatan.
Ketua Kwartir Ranting Simpang Empat, Ruspiansyah. MG menyampaikan pesan untuk menjadi seorang Pramuka yang kreatif, selalu berkarya dan bersemangat.
“Semoga setelah selesai, Raimuna Ranting tetap kembali kepangkalan masing-masing berbagi pengalaman dengan penegak lainya, dan serta kelak semua siswa-siswi disini bisa jadi penegak bisa mewakili Raimuna Tingkat Nasional,” harap Ruspiansyah.
Kemudian terkait hasil perlombaan kegiatan Raimuna Ranting II kwaran ranting Simpang Empat tahun 2023 ini, berikut :
Lomba UP Cycling
- Juara I Nilai : 522 SMA 1 Simpang Empat
- Juara II Nilai : 520 SMKN 1 Simpang Empat
- Juara III Nilai : 495 SMAN 2 Simpang Empat
Lomba Pentas Seni
- Juara I Nilai : 88,21 SMA 1 Simpang Empat
- Juara II Nilai : 87,68 MAN Tanah Bumbu
- Juara III Nilai : 83 SMKN 1 Simpang Empat
Lomba Kuliner Sederhana
- Juara I Nilai : 85 MAN Tanah Bumbu
- Juara II Nilai : 75 SMAN 1 Simpang Empat
- Juara III Nilai :74 SMKS Kodeco
Lomba Permainan Tradisional
- Juara I MAN Tanah Bumbu
- Juara II SMAN 2 Simpang Empat
- Juara III SMK Bangun Benua
You must be logged in to post a comment Login