infobanjarmasin.com
Puluhan Murid RA Nahdatul Ulama Al Amanah dan Paud Tahfizh Al Faroq Kunjungi Perpus Palnam Banjarmasin

infobanjarmasin.com, BANJARMASIN – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalsel menerima kunjungan puluhan murid RA Nahdatul Ulama Al Amanah dan Paud Tahfizh Al Faroq yang berkunjung ke Perpustakaan Palnam Banjarmasin, Kamis (7/3/24).
Adapun jumlah murid dari RA Nahdatul Ulama Al Amanah ada sebanyak 22 siswa dan 3 guru pendamping. Sementara Paud Tahfizh Al Faroq ada 45 murid dan 4 guru pendamping.
Seperti biasa kedatangan mereka pun disambut hangat oleh para petugas di Perpustakaan Palnam Banjarmasin.
Kemudian para murid ini diajak langsung ke ruang Kids Library. Disana mereka diajak membaca buku hingga bermain.

Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie mengucapkan terimakasih atas kunjungan para murid dan dewan guru pendamping ke Perpustakaan Palnam Banjarmasin.
Terlebih wanita akrab disapa Bunda Nunung ini juga mengingatkan kepada seluruh pengunjung yang datang kesana agar bisa memanfaatkan semua fasilitas yang ada.
“Silahkan manfaat fasilitas dan apa yang kita sediakan. Dan kami berharap ini bisa digunakan dengan sebaik-baiknya,” ujar Kadispersip Kalsel. (Rfky)
You must be logged in to post a comment Login