Connect with us

infobanjarmasin.com

Seorang Pria Ditemukan Gantung Diri di Kertak Hanyar Dengan Seutas Tali Tambang

Published

on

Foto: Humas Polres Banjar - istimewa

infobanjarmasin.com, MARTAPURA – Warga Jalan Ahmad Yani Km 7, Gg Brunei, Kelurahan Kertak Hanyar dihebohkan adanya temuan orang gantung diri, pada Jumat (15/04) sekitar pukul 12.00 Wita.

Kapolres Banjar AKBP Doni Hadi Santoso melalui Kasi Humas Polres Banjar Iptu Suwarji membenarkan hal tersebut.

“Pria tersebut ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Diduga gantung diri menggunakan seutas tali tambang,” ujar Suwarji saat dikonfirmasi, Jumat (15/04) malam.

Dijelaskannya, identitas korban tersebut berinisial RR (22) jenis kelamin laki-laki, ia merupakan warga di kawasan itu juga.

“Setelah olah TKP dilokasi, korban dibawa ke ruang pemulasaran RSUD Ulin Banjarmasin guna proses visum,” tutupnya. (Hrm)

Share berita ini :
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply