Connect with us

infobanjarmasin.com

Tingkatkan Minat Baca Lewat Buku, Pusling Dispersip Kalsel Disambut Antusias Siswa SD di Batola

Published

on

infobanjarmasin.com, Barito Kuala – Perpustakaan keliling (pusling) milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalimantan Selatan kembali menyapa para siswa, kali ini di SD Negeri Jejangkit Muara 1, Desa Jejangkit Muara, Kecamatan Jejangkit, Kamis (19/9/2024).

Kehadiran armada pusling yang membawa ratusan buku disambut dengan antusias oleh para peserta didik yang penasaran dengan koleksi buku-buku baru yang dibawa.

Program promosi dan peningkatan minat baca ini bertujuan untuk menghadirkan literatur segar bagi siswa sekolah dasar, khususnya di daerah Barito Kuala.

Tidak hanya murid, para guru dan kepala sekolah pun memberikan dukungan penuh terhadap inisiatif ini, yang dinilai mampu memberikan variasi bahan bacaan bagi anak-anak.

“Anak-anak sangat tertarik dengan buku-buku baru yang dibawa pusling. Ini memberikan semangat baru bagi mereka dalam membaca,” ujar Salman, Kepala SDN Jejangkit Muara 1.

Ia juga berharap program ini bisa rutin dilakukan untuk mendukung peningkatan minat baca siswa. (Rfky)

Share berita ini :
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply